Telah dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Asean Federation of Forwarders Associations (AFFA) dan Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro pada Kamis, 9 Desember 2021.  Penandatanganan MoU ini dilakukan secara offline di Gedung baru Sekolah Vokasi.

MoU yang ditandatangani oleh Prof Dr. Ir. Budiyono, M.Si. selaku Dekan Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro dan Direktur Utama dari Asean Federation of Forwarders Associations (AFFA), Suprapto, SE.MM. ini dimaksudkan untuk mensinergikan potensi dan sumber daya pihak yang terkait untuk mengembangkan kerjasama di bidang pendidikan, pelatihan, sertifikasi, dan penelitian di Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro.

Sedangkan, tujuan dari MoU ini sendiri adalah untuk meningkatkan pendidikan di Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro khususnya Program Studi Sarjana Terapan Manajemen dan Administrasi Logistik, Program Studi D3 Manajemen Perusahaan, Program Studi D3 Administrasi Perkantoran, dan Program Studi D3 Manajemen Pemasaran dalam upaya meningkatkan kerjasama, juga keterbukaan antara teori dan praktek di lapangan.

Dekan Sekolah Vokasi Undip, Prof. Budiyono berharap, dengan adanya kerjasama ini akan terbuka peluang dan kesempatan bagi mahasiswa-mahasiswa Universitas Diponegoro terutama mahasiswa Manajemen dan Administrasi Logistik untuk mendapatkan pengalaman magang di Association Of Southeast Asian Nation (ASEAN).

Share this :