Sebagai upaya mensukseskan program 100 Wirausaha Muda 2022, Sekolah Vokasi Undip menggelar Workshop Pelatihan dan Pembinaan Penyusunan Business Plan Program yang diselenggarakan melalui metode hybrid yaitu metode offline yang diselenggarakan di Ruang Rapat Lantai 4 Sekolah Vokasi Undip dan metode daring melalui Zoom baru-baru ini.

Acara workshop ini dibuka oleh Dekan Sekolah Vokasi Prof. Dr. Ir. Budiyono, M.Si dan dihadiri oleh Wakil Dekan I Sekolah Vokasi Undip Dr. Ida Hayu Dwimawanti M.M, Dosen Pembina Kemahasiswaan Prodi, Kabid Wakabid Ekonomi Kretif (Ekotif) Himpunan Mahasiswa Prodi, serta peserta 100 Wirausaha Muda 2022.

Workshop Pelatihan dan Pembinaan Penyusunan Business Plan Program 100 Wirausaha Muda 2022 menghadirkan beberapa narasumber diantaranya Misbakhul Arrrezqi, S.E., M.M selaku Penggerak Entrepreneur, Riandhita Eri Werdani, S.MB., M.SM selaku Co Manager Program 100 Wirausaha dan Maya Aresteria, S.E., M.Si., Akt., CA selaku project Manager Program 100 Wirausaha Muda.

Dalam sambutannya Dekan Sekolah Vokasi Undip, Prof. Dr. Ir. Budiyono, M.Si memberikan apresiasi yang baik atas keberlangsungan workshop ini karena melalui pelatihan business plan dapat melatih dan menyiapkan mahasiswa memiliki keterampilan berwirausaha dan menyusun suatu usaha yang baik

Project Manager Program 100 Wirausaha Muda Maya Aresteria, S.E., M.Si., Akt., CA menjelaskan bahwa acara Workshop Pelatihan dan Pembinaan Penyusunan Business Plan Program 100 Wirausaha Muda 2022 ini digelar untuk melatih peserta bagaimana menyusun strategi business plan serta tips and trik menghadapi dunia usaha sekaligus untuk mempersiapkan seleksi program pendanaan hibah 100 wirausaha muda Sekolah Vokas” tuturnya

Narasumber, Misbakhul Arrrezqi, S.E., M.M dalam kesempatan ini mengatakan “Lebih baik fokus mencari produk untuk pasar dibandingkan mencari pasar untuk suatu produk.Sebelum memulai usaha sebaiknya melakukan research dan mengumpulkan melalui data. Karena menentukan dan menjalankan bisnis harus berbasis data (dapat menggunakan google trends)”ungkapnya.

Share this :